Karangasem, Porosinformatif – Lembaga Aliansi Indonesia melalui DPD Bali dan DPC Karangasem menjadi fasilitator warga penerima bantuan bedah rumah dengan menggunakan dana CSR dari Team Niat Swadaya Masyarakat Garing Joger.
Acara yang sedianya sudah dilaksanakan pada tanggal 6 Nov kemarin, hari ini Rabu (20/11) pemilik Garing Joger menyerah terimakan rumah tersebut kepada I Putu Diri (warga penerima bantuan) secara simbolis, di Desa Ababi Kec. Abang, Karangasem, Bali.
Lembaga Aliansi Indonesia DPD Bali yang diwakili oleh Ketua LAI DPC Karangasem, I Gede Suparta sebagai fasilitator dan pendampingan warga penerima bantuan. Menyatakan kebahagiaannya karena bisa membantu warga yang sangat membutuhkan, dalam hal ini melalui dana CSR Garing Joger berupa bedah rumah.
“Kami dari Lembaga Aliansi Indonesia DPD Bali selalu memberikan informasi-informasi terkait rumah warga yang sudah tidak layak huni, agar nantinya mendapatkan bantuan bedah rumah melalui dana CSR,” kata Gede kepada wartawan porosinformatif.com melalui sambungan langsung jarak jauh.
Dana CSR yang biasa disebut Corporate Social Responsibility atau Tanggung Jawab Sosial Perusahaan, bukan merupakan dana sumbangan melainkan dana wajib yang harus dikeluarkan oleh perusahaan untuk membangun wilayah disekitarnya.
Sehingga dengan adanya dana CSR dari perusahaan-perusahaan, wilayah sekitar perusahaan bisa berkembang sesuai visi misi Gubernur Bali “Nangun Sat Kerthi Loka Bali”.
“Sebagai lembaga penelitian aset negara, Aliansi Indonesia mempunyai peranan penting dalam mengawal dana tersebut. Agar nantinya bisa tepat sasaran. Karena dana ini bukan merupakan dana dari pemerintah, yang penggunaanya bisa menyimpang jika tidak ada masyarakat yang mengawal seperti Lembaga Aliansi ini,” tegasnya. (toto)