Geruduk Poltekad Kodiklatad, Kapolres Batu: Ini adalah Wujud Sinergitas

Editor: Totok Waluyo | Reportase: Buang Supeno

Batu, Porosinformatif | Kapolres Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan, bersama jajaran geruduk Poltekad Kodiklatad di markasnya di Desa Pendem Kecamatan Junrejo Kota Batu, Kamis ( 7/10/2021).

Kedatangan yang tanpa informasi sebelumnya ini membuat Komandan Poltekad Kodiklatad sempat kaget.

“Luar biasa, ini benar-benar suprise bagi kesatuan kami yang sedang berulang tahun,” katanya.

Sementara, Kapolres Batu AKBP Yogi yang didampingi Kasat Lantas, AKP Indah Citra Fitriani mengatakan, kehadiran rombongan di Poltekad Kodiklatad itu sebagai wujud sinergitas sekaligus memperkenalkan diri sebagai pejabat baru di Wilayah Batu.

“Ini bentuk sinergitas antara kami (Polres) dengan Poltekad Kodiklatad. Sungguh ini sambutan yang bikin saya bahagia, gak hanya adem cuacanya tapi juga adem suasananya. Sebagai orang baru saya sungguh disambut dengan penuh kehangatakan,” ujar Yogi.

Senada dengan Kapolres, Kasi Humas Polres Batu Iptu Ivandi Yudistiro mengatakan, kedatangan Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan ke Poltekad Kodiklatad selain memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-33 Poltekad Kodiklatad pada tanggal 7 Oktober ini, juga memperkenalkan diri sebagai Kapolres Baru yang menggantikan AKBP Catur yang kini bertugas sebagai Kapolres Ponorogo.

Dengan tetap mengedepankan prokes ketat, kedatangan Kapolres Batu AKBP Yogi yang pada hari ini juga membawa tumpeng berukuran besar, disambut langsung oleh Komandan Poltekad Kodiklatad Brigjen TNI Dr. Nugraha Gumilar bersama perwira dan staf jajaran termasuk Persit Kartika Candra Kirana Ranting BS XV Politeknik Angkatan Darat.(*)