Mahasiswa Fakultas Hukum Dwijendra University Torehkan Prestasi di ajang Putra-Putri Kampus Ajeg Bali

Editor: Totok Waluyo | Reportase: Totok Waluyo

Denpasar, Porosinformatif | Mahasiswa Fakultas Hukum Dwijendra University kembali menorehkan prestasi di ajang pemilihan Putra-Putri Kampus Ajeg Bali tahun 2021.

Keluar sebagai juara favorit, Komang Krisna Pramana mahasiswa semester 3 berhak menjadi Duta Pendidikan Provinsi Bali.

Saat ditemui Porosinformatif, ia mengatakan sangat berterimakasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan dukungannya.

“Terlebih kepada seluruh teman, dosen, fakultas, serta jajaran civitas akademika Dwijendra University mas,” katanya, Rabu (1/12/2021) di sela acara pembekalan Praktik Kerja Lapangan sore tadi.

Ditanya terkait persiapan ke depan, Komang menegaskan sangat siap menjalankan tugasnya untuk mengedukasi masyarakat dan membangun inovasi pendidikan yang lebih baik.

“Ini adalah experience yang sangat berharga bagi kehidupan saya mas. Saya merasa tertantang untuk mengemban tugas nantinya,” paparnya dengan semangat.

Dirinya menambahkan, meski statusnya masih pelajar, ia tidak akan menjadikannya sebagai penghambat.

Di tempat yang sama, Dekan Fakultas Hukum Dwijendra University, Dr. A. A. Sagung Ngurah Indradewi menyatakan bangga akan prestasi yang diraih mahasiswanya.

Setelah sebelumnya ada mahasiswa yang menjadi Duta Pariwisata, kini muncul generasi terbaik dari Fakultas Hukum Dwijendra University menjadi Duta Pendidikan.

“Saya pribadi sangat berterimakasih kepada para mahasiswa atas prestasi yang diraih di luar akademik. Tentunya ini menjadikan Fakultas Hukum Dwijendra University khususnya dan Dwijendra University umumnya menjadi sangat dikenal masyarakat,” ucapnya dengan bangga.(*)