Editor: Redaksi | Reportase: Totok Waluyo
Denpasar, Porosinformatif | Lanjutan gelaran Serangan Cup I di awal tahun 2022 terus dilakukan, meskipun kondisi lapangan yang baru diguyur hujan. Pertandingan pertama memperebutkan Juara 3 antara Putra Tresna U-16 melawan Mifa U-16.
Putra Tresna yang memang terlihat menyerang lebih awal mendapatkan hadiah penalti dari wasit, setelah sebelumnya pemain Mifa melanggar keras pemain Putra Tresna di wilayah kotak penalti.
Tertinggal 1-0 di babak pertama, Mifa meningkatkan serangannya di awal babak kedua. Alih-alih menyamakan kedudukan, Mifa malah kebobolan. Memanfaatkan sklimit bola di depan gawang, pemain Mifa malah melakukan blunder dengan memasukkan bola ke gawangnya sendiri. Skor 2-0 untuk Putra Tresna.
Pertandingan pun semakin seru, Mifa yang terlihat tidak mau mengalah ini, terus menyerang dan mengurung pertahanan Putra Tresna.
Dan kaboommmm, sepakan keras Malvin pemain Mifa no punggung 2 di menit akhir babak kedua merubah papan skor menjadi 1-2. Hingga peluit dibunyikan skor tetap 2-1 untuk kemenangan Putra Tresna.
Sementara pertandingan puncak, antara Mandala United U-16 berhadapan dengan Putra Pegok U-16 berlangsung monoton, dan hingga 2×30 menit skor tetap kaca mata 0-0.
Ketepatan para algojo Mandala United dalam adu penalti, membawa tim yang berhomebase di Lapangan Korem 163/Wira Satya Denpasar menjadi jawara dalam ajang Serangan Cup yang Pertama dengan skor 4-2.
Tampil sebagai Pemain Terbaik, Anak Agung Dwi Trisna Putra sang Kapten Tim Mandala United. Top Skor oleh Kadek Widiana dengan 4 gol 1 assist dari tim tuan rumah Serangan United. Peringkat IV: Mifa U-16, Peringkat III: Putra Tresna U-16, Peringkat II: Putra Pegok U-16. Dan Champions: Mandala United U-16.(*)