Jelang G20, 20 Anggota PWI Bali Ikuti “English Course for Journalist”

Denpasar, Porosinformatif | Menjelang even internasional G20, sebanyak 20 wartawan yang sebagian besar Anggota PWI Bali mulai Rabu (9/3/2022) mengikuti program English Course for Journalist bersama LSPR Bali. Kursus ini akan berlangsung 8 kali pertemuan selama 4 minggu.

Kursus sebagai tindak lanjut atau realisasi MoU antara PWI Bali dan LSPR ini sepenuhnya berlangsung di Kampus LSPR Bali Jalan Raya Puputan No. 140 Renon, Denpasar pukul 15.00-17.00 wita.

“Tentu kita sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada LSPR yang memiliki kepedulian kepada wartawan,” kata Ketua PWI Bali IGMB Dwikora Putra.

Pemimpin Redaksi Harian Warta Bali ini berharap wartawan yang ikut benar-benar nemanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya guna menambah wawasan dan skil, baik dalam mengasah kemampuan Bahasa Inggris maupun teknik-teknik melakukan liputan internasional.

“Ini sangat relevan dengan kita di Bali yang banyak ada even internasional,” paparnya. (*)