Editor: Redaksi | Reportase: Totok Waluyo
Tabanan, Porosinformatif| Piala KASAD Liga Santri tahun 2022 Kabupaten Tabanan resmi bergulir hari ini, Senin (20/6/2022).
Acara yang berlangsung selama tiga hari dari tanggal 20 hingga 22 Juni ini dibuka langsung Komandan Kodim 1619/Tabanan Letkol Inf Ferry Adianto, S.I.P. dengan memberikan bola secara simbolis ke komisi wasit.
Tampak hadir dalam seremonial pembukaan Piala KASAD Liga Santri Kapolres Tabanan AKBP Ranefli Dian Candra, S.I.K., M.H., Ketua KONI Tabanan Dewa Gede Ary Wirawan yang didampingi Binpres Yoyok dan Sekum ASKAB Tabanan Putu Sugi Darmawan.
Dandim 1619/Tabanan mengatakan, Piala KASAD Liga Santri tahun ini diikuti tiga tim dari pondok pesantren yang ada di Kabupaten Tabanan, yaitu Al-Hikmah, Al-Hidayah, dan Al-Amin.
Pihaknya menyatakan, untuk pelaksanaan even nasional ini, Kodim 1619/Tabanan sudah berkoordinasi dengan pihak terkait, diantaranya dengan KONI Tabanan dan ASKAB PSSI Tabanan.
“Sehingga apa yang menjadi tujuan bersama yaitu pengembangan talenta pemain khususnya sepak bola bisa tercapai,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Ketua KONI Tabanan Dewa Gede Ary Wirawan sangat mengapresiasi dan menyambut baik pelaksanaan Piala KASAD Liga Santri Kabupaten Tabanan.
Dirinya mengharapkan, semoga akan muncul pemain-pemain baru di bidang sepak bola melalui laga-laga seperti ini.
“Tidak hanya sepak bola, kemarinpun penjaringan atlet melalui Liga Santri ada juga di bidang pencak silat dan atletik. Yang nantinya akan bisa berlaga di kancah lebih tinggi membela Tabanan dan Bali khususnya,” pungkasnya.(*/01)