Dies Natalis ke-41, Rektor Unmas Denpasar Tegaskan Fokus pada International Akreditation

Denpasar, Porosinformatif| Mengembangkan International Teaching Network menuju Collaborative Teaching menjadi tema pada perayaan Dies Natalis ke-41 Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar di tahun 2023.

Tema ini sengaja diangkat karena ke depannya Unmas Denpasar akan fokus pada pencapaian akreditasi internasional.

“Memang tidak mudah, tapi kami akan berusaha dengan kualitas yang terus kami tingkatkan,” ujar Rektor Unmas Denpasar Dr. Drs. I Made Sukamerta, M.Pd. saat ditemui selepas acara perayaan Dies Natalis di Aula Unmas Denpasar, Rabu (8/3/2023).

Kepada awak media, Sukamerta menyampaikan, saat ini Unmas Denpasar memiliki 9 fakultas dan pascasarjana, serta 27 program studi.

“Dari kesekian itu, akreditasi Unmas sebagai perguruan tinggi mendapatkan nilai baik sekali,” ungkapnya.

Selain itu, sebagai perguruan tinggi swasta, BAN-PT memberikan akreditasi Unggul sebanyak 1 prodi, akreditasi A sebanyak 6 prodi, akreditasi Baik Sekali sebanyak 3 prodi, serta akreditasi B sebanyak 15 prodi.

“Dalam rangka upaya terus meningkatkan akreditasi, kami di Unmas terus mendorong kualitas dosen pengajar minimal bergelar doktor,” katanya menegaskan.

Hingga saat ini, capaian Unmas Denpasar dari LLDIKTI wilayah VIII, di antaranya:

  1. PTS dengan Dokumen Standar Penjaminan Mutu Internal (SPMI) terlengkap pada laman
    spmi.kemdikbud.go.id Tahun 2022,
  2. PTS dengan Presentase Akreditasi Program Studi Unggul atau A Terbaik 1 Tahun 2022,
  3. PTS Penerima Hibah Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat dengan Jumah proposal yang didanai Terbanyak 1 pada Kluster Madya Tahun 2022,
  4. PTS yang menghasilkan Professor terbanyak 2 Tahun 2022,
  5. PTS yang Proaktif dalam Pelayanan Tahun 2022,
  6. PTS dengan Peserta Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka terbanyak Tahun 2022 (14 Orang),
  7. PTS dengan Kerja Sama Internasional Terbaik Tahun 2022,
  8. PTS Penerima Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka tahun 2022.

Tidak hanya itu saja, di level nasional Unmas juga memiliki 4 capaian, yakni:

  1. Peringkat Sinta Nasional 87 (3 Year Sinta Score) dan 108 (Overall Sinta Score),
  2. Peringkat I, PTS dengan Jumlah Mahasiswa Inbound pada Pertukaran Mahasiswa Merdeka Tahun 2022,
  3. Unmas Denpasar menempati posisi 7 besar tingkat nasional dalam Capaian Program Riset Keilmuan Tahun 2022,
  4. Unmas Denpasar menempati posisi 10 besar tingkat nasional dalam perolehan dana pengabdian masyarakat dari Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat Kemenristek/BRIN.

Sementara Wakil Rektor I yang sekaligus menjadi Ketua Panitia kegiatan mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh pihak dan stakeholder yang telah mendukung acara tersebut.

Dr. I Wayan Gde Wiryawan, S.H., M.H. mengatakan, Resepsi Dies Natalis pada hari ini merupakan puncak kegiatan.

Di mana sebelumnya sudah dilakukan banyak kegiatan dari tanggal 22 Februari hingga 8 Maret 2023.

Di antaranya, ada lomba pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi bagi para dosen di bidang akademik.

Selanjutnya ada kegiatan yang bersifat non-akademik berupa lomba Reels promosi SPMB masing-masing prodi, lomba Tiktok promosi SPMB masing-masing prodi, lomba MC, serta lomba Karaoke berpasangan.

“Akhirnya, atas nama Panitia Pelaksana kami mengucapkan permohonan maaf jika dalam rangkaian Dies Natalis Unmas Denpasar ke-41 ini mengalami banyak kekurangan dan kelemahan,” tuturnya.***