Penuhi Tugas KKN Tematik, Ni Putu Mahadewi Tingkatkan Kesadaran Kesehatan kepada Lansia Banjar Juwet

Badung, Porosinformatif| Peran keluarga dan masyarakat sangat penting dalam meningkatkan derajat kesehatan dan kualitas hidup lansia, yaitu melalui perubahan perilaku kearah perilaku hidup bersih dan sehat dalam tatanan keluarga dan masyarakat

Ni Putu Mahadewi Niken Ayu Wardani mahasiswa semester 6 Fakultas Hukum (FH) Universitas Mahasaraswati (Unmas) Denpasar dalam pemenuhan tugas KKN Tematiknya peduli dengan keberadaan lansia.

Berdasarkan data di Banjar Juwet Abiansemal, disebutkan Niken, ada sejumlah 50 orang hingga tahun 2023.

Sesuai amanah undang-undang, Niken menekankan bahwa upaya pemeliharaan kesehatan bagi lansia harus ditujukan untuk menjaga agar para lansia tersebut tetap hidup sehat dan produktif.

“Ini tertuang pada Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 pasal 138,” jelasnya.

Tidak hanya itu, program posyandu bagi lansia juga dilaksanakannya. Ia menyampaikan, sebulan sekali dilakukan untuk mengecek tensi, kadar gula, pengukuran berat badan, pengukuran lingkar pinggang, dan memberikan makanan tambahan berupa protein dan vitamin.

“Seiring bertambahnya usia, tubuh kita mengalami banyak perubahan atau proses penuaan atau yang biasa disebut aging. Dan perubahan itu dirasakan oleh seluruh anggota tubuh,” tuturnya.

Upaya yang dilakukan, bisa juga bertujuan untuk menjaga pola hidup para lansia. Karena lansia rentan mengalami gangguan keseimbangan yang berakibat dirinya jatuh saat berjalan.

“Ini bahaya sekali bagi para lansia. Lansia yang jatuh, bisa saja mengalami komplikasi kesehatan, seperti patah tulang, infeksi, hingga disabilitas (kecacatan),” pungkasnya.***